Recent

Mozila Berhasil Menggaet Sony Untuk Menciptakan Smartphone Firefox OS


Setelah berhasil menggandeng Alcatel di ajang Mobile World Congress (MWC), Mozilla tampak semakin getol untuk mengajak vendor-vendor lain untuk bekerjasama.
MWC-Firefox
Menurut isu yang beredar, Mozilla telah berhasil membujuk Sony, salah satu perusahaan yang tergolong besar di dunia smartphone, untuk mengusung sistem operasi terbarunya, yaitu Firefox OS. Isu tersebut semakin mendekati kebenaran setelah Sony meminta eveloper perusahaan untuk membuat hardware yang mampu menjalankan Firefox OS.
“Sony Mobile akan terus mengevaluasi teknologi-teknologi inovatif yang bisa memberikan pengalaman berkelas premium kepada konsumen,” ungkap Bob Ishida, salah satu petinggi Sony.
“Saat ini, kami sedang mengembangkan Firefox OS Mobile dan HTML5 yang terlihat menjanjikan di masa depan. Kami juga meneruskan kerjasama dengan Telefónica untuk mengembangkan sebuah proyek yang rencananya akan kami rilis di pasaran pada tahun 2014 mendatang,” tambah Ishida lagi.
Saat ini, Mozilla telah berhasil menggandeng ZTE, Huawei, dan Alcatel dan direncanakan akan segera memasarkan smartphone Firefox OS di Amerika Serikat dalam waktu dekat. Apakah nantinya vendor lain akan bergabung untuk memenuhi komitmen tersebut? Kita lihat saja nanti.
Share on Google Plus

About Henry Ario Hafitz

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment